Tuesday, August 16, 2011

Tentang Mimpi.....

Hindari menghalangi anak untuk mengexplorasi, belajar dan bermimpi untuk diri mereka sendiri untuk membahagiakan anda (sebagai orang tua) untuk membangun bangsa dan  untuk membangun kehebatan (agamanya). 
   
Maka dari itu jangan sekali-kali menyepelekan atau menghina keinginan anak anda. Ingatlah, mereka anak kecil yang belum berdosa yang tentu saja Doanya PASTI terkabul. walau anda menyadari, bahwa anda tidak mampu membiayai. tapi, Percayalah, Yaqinlah, dan Ridholah. maka suatu saat anak anda akan menemukan keberuntungannya sendiri 
(entah itu Beasiswa atau ada rezeki yang tak terduga datangnya). 
karena semua itu butuh Proses.
   
Mengenai Intenet, Internet memang ada dampak negatifnya, tapi kalau anda mempunyai jaringan internet di rumah anda sendiri anda bisa minta bantuan orang Telkom (atau Provider langganan anda) atau saudara yang bisa. untuk datang ke rumah anda dan memblok situs-situs negatif (Pornografi, Pornoaksi, Drugs, Narkotika, Cheat, Malware, dll). atau mingkin anda bisa. banyak sekali software untuk memfilter situs-situs yang tidak di inginkan, anda bisa cari di google dengan kata kunci web filter, blok / block domain dan terserah anda. jika anda memang bisa sebenarnya mengunakan browser IE atau Chrome atau lainnya, anda bisa cek historynya. dan ini tidak berlaku jika anak anda menhapusnya!!!
dan anda bisa memantau sekaligus mengarahkan yang terbaik. jika misalnya : anak anda memang mebuka situs negatif anda bisa menasihatinya bahwa itu tidak baik dan arahkan untuk membuka situs lainnya serta berikan internsif / hadiah jika menurut. atau anak anda suka main game, mungkin bisa di arahkan bagaimana anak tersebut bisa membuat gamenya (usia tidak menghalangi untuk kreatif) dengan menyekolahkan atau di gabungkan ke komunitas game. atau  mungkin Pandai menulis dan kata-katanya enak di baca, ini bisa di arahkan untuk membuat e-book. tentu saja itu semua butuh mentor. anda bisa ikuti pertemuan komunitas-komunitas tertentu atau ikut seminar-seminar. 

Mari didik anak-anak kita untuk menjadi yang terbaik sesuai dengan keinginan anak dan harapan anda serta tetap pada jalur yang baik. 
   - untuk membangun Bangsa yang telah tua ini yang mengharapkan adanya pimpinan agung yang menjadi pengganti para pendahulu bangsa.
   - untuk memperbaiki akhlaq dan moral sesuai tuntunan agama.
   - untuk menjadikan setiap warga negara di indonesia ini sesuai dengan amanat Pancasila.
   - dan masih banyak lagi.....

Dengan semangat Kemerdekaan Indonesia yagn ke-66 ini. mari kita ambil bagian untuk bangkitkan bangsa ini agar tercapai sila ke-5 yaitu :

Keadilan sosial bagi seluruh Rakyat Indonesia

sesuai pesan dan harapan para pendiri dan pendahulu bangsa ini...

Mari Merdekakan diri kita dari Jeratan yang mengikat kita dengan kuat, karena jika tiap-tiap orang bisa merdeka dari dirinya sendiri maka Kemerdekaan sesungguhnya akan Tercapai.

No comments:

Post a Comment

Ayo! berkomentar yang baik, santun dan sopan dengan komentar, kritik atau saran yang membangun.

Speak Your Mind!

(adsbygoogle = window.adsbygoogle || []).push({});

Promoted Content

Contact us

Name

Email *

Message *